Cara top up di PES 2020 mobile pakai pulsa

Gambar top up PES 2020 pakai pulsa


blogerkece - Top up PES 2020 pakai pulsa- Halo teman-teman berjumpa lagi dengan saya melati di bloggerkece, pada kesempatan kali ini melati akan membagikan tutorial untuk top up di PES 2020 mobile.

Untuk pengguna PES 2020 mobile pastinya anda ingin top up kan, baik itu top up coin ataupun item lainya. Namun banyak yang terkendala saat ingin top up apalagi saat anda menggunakan pulsa, biasanya banyak yang mengalami kesulitan. Maka dari itu disini melati akan berbagi tutorial untuk top up di PES 2020 mobile menggunakan pulsa, silahkan baca tutorialnya sampai habis yah.

Cara Top up PES 2020 menggunakan pulsa


Untuk melanjutkan ke Tutorial temen-temen sebaiknya siapkan pulsa yang cukup terlebih dahulu, jika anda ingin Top up item seharga 15 ribu maka anda harus menyiapkan pulsa sebesar 17 ribu karena untuk biaya PPN. Jika pulsa anda sudah mencukupi sekarang kita lanjutkan ke Tutorial nya.

1. Silahkan masuk ke akun PES yang akan digunakan untuk top up, pastikan anda terhubung dengan akun google agar anda bisa top up dengan lancar.

2. Jika sudah silahkan masuk ke menu shop di beranda PES 2020, biasanya terletak di pojok kanan atas.

3. Lalu pilih item yang ingin anda beli, klik saja dan akan muncul tampilan seperti ini.



4. Jika metode pembayaran anda bukan SIM card seperti Indosat silahkan anda ganti dulu ke metode pembayaran menggunakan SIM card/pulsa. Caranya klik saja metode pembayaran yang sekarang digunakan.





5. Maka anda akan melihat menu seperti ini, silahkan pilih simcard mana yang ingin anda pilih untuk membayar. Karena saya menggunakan Indosat maka saya memilih pembayaran Indosat. Biasanya anda akan mengirim teks verivikasi ke pihak developer SIM card anda, jika anda gagal anda bisa memperbaikinya di artikel ini




6. Jika berhasil maka anda akan di alihkan ke halaman pertama lagi, seperti gambar dibawah ini.


7. Lalu anda langsung saja tekan Bayar dengan sekali Klik, maka jika pulsa anda mencukupi proses transaksi tersebut akan berhasil.





Namun Biasanya ada juga yang mengalami masalah dimana pulsa sudah mencukupi tetapi gagal dengan pesan Pembelian Tidak Berhasil "Maaf pulsa anda tidak mencukupi".


Maka solusinya adalah dengan cara memindahkan SIM card anda ke SIM 1, dan jika sudah di SIM 1 lepas SIM 2.


Demikian artikel tentang cara Top up PES 2020 mobile dari Melati, semoga bisa membantu temen-temen yang mau top up PES 2020 Mobile. Dan jika ingin bertanya silahkan langsung saja kirimkan di komentar.

5 komentar untuk "Cara top up di PES 2020 mobile pakai pulsa"

  1. Kak aku top up pakai indosat gabisa cuma dialihkan ke halaman utama ..gimana saran song

    BalasHapus
  2. Huhuuuww trtap tifak bisa kak padahal pulsa saya 19rb

    BalasHapus
  3. Klo beli squad tpi pulsa saya udh 80k kok gk bsa ya? Emng pajak nya brp klo beli squad?!?

    BalasHapus

Posting Komentar

Punya pertanyaan? Silahkan tanyakan disini